Kamis, 02 April 2015

Cara membuat blog gratis

Blog adalah halaman elektronik berisikan catatan, atau bisa dibilang adalah buku harian dalam bentuk yang berbeda di era modern ini.

Apakah kamu satu diantara pribadi yang suka menulis artikel? dan ingin sekali artikel kamu dibagikan kepada orang lain, apalagi untuk artikel yang sangat bermanfaat atau punya bakat menulis puisi, cerpen dan ingin terkenal seperti Raditya Dika seorang penulis yang kini jadi terkenal karena hasil karyanya bahkan menyamai ketenaran selebritis papan atas. Beliau adalah salah seorang blogger yang hobi menulis novel, cerpen sampai karyanya yang kreatif dan mendidik menjadi dikenal masyarakat luas serta disukai dari remaja sampai kalangan dewasa. Dari tulisannya yang ada diblog pun beliau kini sudah banyak menghasilkan karya film berkualitas dari cerpen - cerpennya.

Oke, daripada berpanjang lebar lagi, kini saatnya kamu menjadi blogger dan mulai bercerita, Lets Go!

Langkah Awal :
  1. Buat akun gmail, karena blogger sendiri adalah halaman blog yang di support oleh googlemail.com, mulailah membuat akun klik disni!
  2. Setelah akun anda jadi, masuk ke halaman blogger, klik disini!
  3. Saat akun anda jadi, blogger akan mengirimkan email verifikasi yang harus anda konfirmasi untuk mengaktifkan/ memulai blogging.
  4. Isi data sesuai dengan ketertarikan anda dalam menulis, sesuaikan judul blog dengan tema yang akan anda ambil pada blog anda. contoh : Judul Blog : Wisata Kuliner Deskripsi Blog : Mengenal dan mencicipi segala makanan, ini menandakan blog tersebut berisikan tentang menu masakan dan makanan yang pantas untuk direkomendasikan orang banyak.
  5. Setelah itu, ikuti langkah- langkah yang diberikan dari dashbor, atau edit entri pada blog.
  6. Pada menu - menu yang belum anda mengerti, silahkan baca secara bertahap, dan berikut fungsi - fungsi menu edit pada blogger. Simak dibawah ini : 
klik, tanda segitiga pada kotak menu bergambar 2 lembar kertas, cek gambar diatas, berikut fungsi nya (versi bahasa indonesia) :
  • Ikhtisar adalah melihat perkembangan blog anda, seberapa banyak peningkatannya, dari jumlah tulisan dan pengunjung blog, serta keaktifan anda sebagai pemilik blog, seberapa banyak artikel yang anda buat setiap bulannya.
  • Pos adalah tempat dimana anda memulai pengiriman artikel, berikan judul sesuai isi artikel yang akan anda bahas.
  • Laman adalah halaman, merupakan lebar yang berbeda, blog bisa disebut sebagai majalah elektronik terdapat halaman- halaman yang nantinya akan menjadi pilihan menu untuk pembaca blog.
  • Komentar adalah jumlah pengunjung yang meninggalkan komentar, berupa saran atau kritik serta tanggapan mengenai artikel anda.
  • Google + berisikan tentang profil akun google mail anda, dan berisika cara meningkatkan keaktifan serta cara mempublikasikan blog anda.
  • Statistik adalah petunjuk berupa grafik jumlah penayangan dan keaktifan blog anda.
  • Kampanye petunjuk cara mendatangkan pembaca baru atau buat pembaca datang kembali, AdWords dapat membantu meningkatkan keterlihatan blog anda.
  • Tata Letak adalah petunjuk untuk mengatur tata letak atau denah sesuai keinginan anda, misal : dimana letak artikel, profil, (cara ini akan saya jelaskan pada artikel selanjutnya)
  • Template adalah pengaturan tampilan blog anda, halaman dan model tampilan semua bisa anda pilih sesuai selera dan blogger sendiri sudah menyediakan tampilan yang bisa dipakai secara gratis, dengan warna dan bentuk yang beraneka.
  • Setelan berisikan pengaturan blog yang ingin anda buat sesuai keinginan, anda hanya cukup mengisi kolom- kolomnya dengan mudah dan dapat dimengerti.
Selamat mencoba, semoga artikel ini bermanfaat, jika ada kurang mohon dimaafkan, untuk pertanyaan lain anda bisa klik disini, terima kasih, salam sukse!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar